Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Manfaat Vitamin A untuk Burung Kacer

16 Juni 2021   14:04 Diperbarui: 16 Juni 2021   14:24 1604 1
Setiap makhluk hidup pasti memerlukan vitamin sebagai kebutuhan dari tubuhnya, agar kondisi kesehatan serta fungsi organ tubuh bekerja dengan optimal. banyak sekali kebutuhan vitamin dan jenisnya. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai manfaat dari salah satu jenis vitamin, yaitu vitamin A, terutama untuk Burung Kacer.
Burung Kacer sangat membutuhkan vitamin A sebagai suplai kebutuhan zat gizinya, terutama untuk fungsi matanya. Burung Kacer memang menjadi salah satu burung favorit yang banyak diminati para pecinta burung kicau. Selain bunyinya yang bagus, terstruktur, dan bisa berdurasi lama, burung ini salah satu burung pemakan buah dan serangga, harga dari burung kacer bervariasi dan bisa berharga mahal terutama bagi burung kacer yang mampu bersuara keras, dan mampu ngekek panjang. vitamin A untuk burung kacer sangat dibutuhkan sebab sebagai suplemen penting yang dibutuhkan tubuhnya. Untuk memastikan sudah tercukupinya vitamin A pada burung kacer, bisa dilakukan dengan cara melihat bagian matanya, apabila secara sekilas terdapat noda pada bola mata atau bagian matanya, sudah dipastikan burung kacer itu mengalami gangguan pada matanya yang disebabkan kurangnya vitamin A.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun