Aku sudah tak ada lagi rasa
Jangan kau kira
Aku telah berkhianat
Kecantikanmu masih kusuka
Forget me not terselip pada telinga
Indahnya senyum tipismu
Dan lesung pipi itu
Atau ketika
Mahkota mawar merah
Menghiasi helai rambutmu
Menyerbak harumnya sampai ke relung hatiku
Sayang, aku mencintaimu
Mendekapmu, namun tak mampu
Aku di sini, di sampingmu
Lihat aku, rasakan aku