Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Kerjasama Sister City Kota Surabaya dan Kota Kitakyushu Jepang dalam Pengelolaan Lingkungan

28 Juni 2024   05:24 Diperbarui: 28 Juni 2024   05:24 284 1
Sister city merupakan sebuah kerangka kerjasama kota atau wilayah yang memiliki hubungan jangka panjang dengan kota atau wilayah di negara lain. Tujuan dari hubungan ini adalah untuk meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan suatu daerah dengan melakukan kerjasama untuk pembangunan berkelanjutan. Terdapat beberapa bidang kerjasama yang biasanya dilakukan antara dua kota yang berbeda negara ini. Bidang kerja sama yang biasa dilakukan dalam kerangka kerjasama sister city antara lain adalah ekonomi, perdagangan, investasi, industri, ilmu pengetahuan, teknologi serta bidang-bidang lain yang disetujui kedua belah pihak.
Dari banyaknya bidang yang dapat dilakukan dalam kerangka kerjasama sister city, terdapat kerjasama dalam bidang lingkungan yang biasanya menjadi fokus pemerintah yang bertujuan sebagai upaya pembangunan berkelanjutan. Tujuan dari kerja sama sister city dalam bidang lingkungan adalah untuk meningkatkan kemampuan dan kapasitas pemerintah daerah dalam mengelola dan mengatasi masalah lingkungan yang dihadapi. Melalui kerja sama ini, kedua kota dapat berbagi pengalaman, keahlian, dan teknologi dalam mengelola sumber daya alam, mengurangi polusi, dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian lingkungan.
Di Indonesia, terdapat banyak kerja sama sister city yang bertujuan untuk pembangunan dan perbaikan sistem lingkungan. Salah satu contoh adalah kerja sama antara Kota Surabaya dan Kota Kitakyushu, Jepang. Terdapat beberapa program kerja yang dilakukan oleh Kota Surabaya dengan Kota Kitakyushu dalam rangka untuk mewujudkan pelestarian lingkungan. Kerja sama Sister City antara Kota Surabaya dan Kota Kitakyushu dalam bidang lingkungan dapat dikatakan berhasil karena terbukti telah meningkatkan kemampuan pemerintah daerah dalam mengelola sumber daya alam. Surabaya telah menerima bantuan dari Kitakyushu dalam program ini untuk membangun fasilitas pengolahan air limbah yang lebih canggih. Delegasi Kitakyushu telah mengunjungi Surabaya untuk membantu memilih tempat untuk membangun proyek kerja sama pengelolaan air limbah dan membangun fasilitas pemilahan sampah di Depo Sutorejo. Tujuan program ini adalah untuk meningkatkan kualitas air limbah dan mengurangi jumlah sampah yang dikirim ke TPA.


Selain itu juga dilakukan penerapan konsep rendah karbon dan program daur ulang. Hal ini dilakukan dengan cara memisahkan sampah kering dan organik, sehingga sampah kering dapat didaur ulang dan sampah organik dapat dibuat menjadi kompos. Pemerintah Kota Surabaya menerima bantuan dari Kota Kitakyushu dalam bentuk bangunan dan peralatan, dan Surabaya cukup menyiapkan tempat dan tenaga kerjanya.
Kerjasama ini juga telah membantu Surabaya dalam mengembangkan konsep eco-town, yang terdiri dari tiga pilar, yaitu recycle, reduce, dan reuse. Konsep ini telah membantu Surabaya dalam mengurangi jumlah sampah dan mendaur ulang sampah yang ada. Kerjasama ini juga telah membantu Surabaya dalam mengembangkan infrastruktur yang lebih baik, seperti pembangunan fasilitas pemilahan sampah dan pabrik insinerator. Kerjasama ini juga telah membantu Surabaya dalam mengembangkan edukasi dan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelolaan lingkungan yang baik.
Pengembangan sistem pengelolaan sampah berkelanjutan di Kota Surabaya merupakan salah satu inisiatif terpenting dari kolaborasi sister city ini. Selama empat tahun pertama pelaksanaan proyek, Surabaya dapat mengurangi limbahnya hingga lebih dari dua puluh persen. Ini dicapai melalui peningkatan kesadaran publik akan pentingnya mengurangi sampah dan memilahnya pada sumbernya, dimulainya bisnis daur ulang kecil-kecilan, dan dua proyek percontohan pengolahan air limbah. Keberhasilan kerjasama Surabaya dan Kitakyushu dalam kerja sama lingkungan hidup merupakan bukti kekuatan kerja sama internasional dalam mencapai pembangunan berkelanjutan. Dengan bekerja sama, kota-kota dapat berbagi pengetahuan, teknologi, dan praktik terbaik untuk mengatasi tantangan lingkungan dan menciptakan masa depan yang lebih berkelanjutan.








KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun