Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Alam & Tekno

Apa Bagus Kuliah Gizi, sih?

7 Desember 2020   10:11 Diperbarui: 7 Desember 2020   10:22 40 1
Kuliah Gizi, Menjadi Apa ya Nantinya?

Banyak orang awam yang masih belum paham apa sih prodi Gizi itu? Itu sama kayak kuliah Perawat dan Bidan kan? Itu Kuliah Dokter kan?
Saya disini akan menjelaskan sedikit tentang Apa sih Prodi Gizi itu dan menjadi apa nantinya.

Gizi atau Ilmu Gizi itu sendiri adalah suatu Bidang Keilmuan yang mempelajari tentang kebutuhan dan asupan pangan pada manusia. Seperti halnya mempelajari pentingnya asupan nutrisi yang masuk kedalam tubuh, pola makan yang sehat, cara diet yang sehat, cara pengolahan makanan dan masih banyak lagi.

Jurusan gizi saat ini banyak di minati orang-orang karena prospek kerjanya yang bagus dan tenaga ahli gizi ini nantinya banyak di butuhkan diberbagai  bidang. Lulusan Sarjana Gizi juga mempunyai peluang yang banyak lho, di Instansi Layanan Kesehatan sebagai ahli gizi yang mengatur dan merencanakan menu untuk para pasiennya, Perusahaan untuk Industri makanan dan minuman dalam menganalisis komposisi dan kandungan makanan dan minuman yang di buat, Lembaga Swadaya Masyarakat untuk perencanaan program pangan dan gizi, dan sebagai wirausaha membuka usaha dan otomatis kamu nantinya akan ikut serta dalam membantu orang yang tidak memiliki pekerjaan untuk mendapatkan lapangan pekerjaan. Itulah alasan kenapa kalian harus memilih jurusan ini dan jurusan inipun banyak diminati banyak orang.

Seseorang yang Kuliah atau mengambil study di bidang Ilmu Gizi/Gizi ini nantinya akan memiliki berbagai keahlian dan pengetahuan yang dipelajari nya selama study di bidang ini, seperti contoh keahlian dalam komunikasi karena nantinya seorang ahli gizi ini akan terjun langsung kepada masyarakat jadi keahlian ini sangat penting bagi seorang ahli gizi nantinya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun