Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Pelatihan First Aid Kepada Siswa SD di Sentul

10 April 2012   03:22 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:48 287 1

PT Asuransi Cigna dalam rangka mewujudkan kegiatan tanggung jawab social korporasinya (CSR) yang bertajuk “Cigna CSR Basic Safety Awareness”, memberikan pelatihan Pertolongan Pertama (First Aid Skill) kepada siswa-siswa Sekolah Dasar Karang Tengah 1 & 7 di kawasan Sentul, Bogor, Jawa Barat. Hal ini sesuai dengan misi utamanya yaitu meningkatkan kesehatan, kesejahteraan, dan keamanan para pemegang polis,, karyawan, dan masyarakat yang dilayani. Untuk melaksanakan misi tersebut, kami fokus melalui metode pendidikan, yang melibatkan para karyawan. Di Cigna, setiap karyawan wajib memberikan 8 jam waktu kerjanya setiap tahun untuk melakukan pelayanan kepada masyarakat.

Sebelumnya, para karyawan PT Asuransi Cigna telah mendapatkan pelatihan dari Palang Merah Indonesia Provinsi DKI Jakarta. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para siswa tentang pentingnya dasar-dasar keselamatan, pentingnya dasar-dasar Pertolongan Pertama dan membangun kesadaran akan mahalnya kesehatan dan bagaimana upaya menjaga kesehatan diri dan keluarga.

Pada program pelatihan ini, selain sesi pemberian materi, juga akan dilakukan simulasi tentang bagaimana merawat luka yang sering dialami para siswa ketika asyik bermain, simulasi penanganan korban pingsan yang kerap terjadi di sekolah, dan simulasi cara mencuci tangan yang benar sebagai pencegahan penyakit diare. Simulasi ini dilakukan agar para siswa lebih berkesan dan untuk menghindari kejenuhan.

Di Cigna sendiri, tanggung jawab sosial perusahaan adalah bagian dari etos kerja, dimana perusahaan meyakini bahwa kesuksesan perusahaan dan dunia yang lebih sehat adalah dua hal yang saling terkait, serta dukungan terhadap tenaga kerja yang sehat dan terdidik, kepatuhan pada aspek keberlanjutan.

Program CSR yang bertajuk Cigna CSR Basic Safety Awareness Campaign ini adalah program berkesinambungan yang dilakukan oleh Cigna di 10 sekolah dasar dan sekolah menengah pertama, bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia. “Kami memilih program edukasi dan berbagi pengetahuan tentang dasar keselamatan dan kesehatan serta pertolongan pertama, dengan harapan sedari dini para siswa memahami pentingnya kesehatan tersebut” ujar Deasy Soelistyo, Head of Corporate Communication & Branding PT Asuransi Cigna.

Deasy menambahkan, selain program tersebut, PT Asuransi Cigna juga bekerjasama dengan Habitat for Humanity untuk membangun rumah di wilayah yang berdekatan dengan kedua sekolah di atas.

Berikut beberapa karyawan Cigna saat memberikan pelatihan :

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun