Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Contoh Puisi Prismatis

11 Oktober 2023   18:58 Diperbarui: 11 Oktober 2023   19:01 2053 5
LAJU AKSARA TIMAH || Puisi Dian Chandra

Abad ke tujuh
Patung timah menyeru
Sang datuk keliru
Terburu menyumpah lanun

Dalam perut bumi
Aku mengais jejak timah
Begitu suruhmu
Hingga buntung kakiku

Dunia terus beradu
Tak tahu malu
Mengayak butir timah
Sendiri dalam kilah buru

AC hidup memberi sejuk
Ia duduk mengatur
Matahari merajuk
Kami tak tahu mundur

Toboali, 10 Agustus 2021

Catatan: Toboali, Ibu kota dari Bangka Selatan, Prov. Kep. Bangka Belitung

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun