Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Metode Pendidikan Akhlak Tasawuf Walisongo

7 Oktober 2024   13:30 Diperbarui: 7 Oktober 2024   16:17 44 0
           Walisongo (lebih dikenal sebagai Wali Songo, bahasa Jawa: ꦮꦭꦶꦱꦔ; WaliSongo, "Sembilan Wali" (orang yang dipercaya) adalah tokoh Islam yang dihormati di Indonesia, khususnya di pulau Jawa, karena peran historis mereka dalam penyebaran agama Islam di Indonesia. Walisongo adalah sembilan orang yang telah mampu mencapai tingkat wali, suatu derajat tingkat tinggi yang mampu mengawal babahan hawa sanga (mengawal sembilan lubang dalam diri manusia), sehingga memiliki peringkat wali yang menyebarkan agama Islam di pulau Jawa. Ajaran tasawuf yang diajarkan meliputi tasawuf akhlaqi dan tasawuf falsafi. Cara pengajarannya melalui 1) Berdakwah dengan Pendidikan, kelembagaan dan Ilmu Hikmah; 2) Menggunakan kebijaksanaan dan melakukan akulturasi ajaran Islam dengan kebudayaan setempat; 3) Mengakulturasi kesenian dengan ajaran tasawuf.


A.Latar Belakang


           Wali Songo merupakan penyebar agama islam pertama kali di tanah Jawa. Mereka tinggal di tiga wilayah penting pantai utara Pulau Jawa, yaitu Surabaya-Gresik-Lamongan-Tuban di Jawa Timur, Demak-Kudus-Muria di Jawa Tengah, dan Cirebon di Jawa Barat. Wali Songo secara sederhana artinya kekasih Allah SWT yang berjumlah sembilan orang, hal ini sesuai dengan kiprah Wali Songo yang dekat dengan Allah SWT dalam menyebarkan agama Islam di tanah jawa. Para wali tidak hidup secara bersamaan. Namun satu sama lain memiliki keterkaitan yang sangat erat, bila tidak dalam ikatan darah juga dalam hubungan guru-murid. Adapun tokohtokoh Walisongo adalah sebagai berikut: Sunan Ampel (Raden Rahmat), Sunan Gresik (Maulana Malik Ibrahim), Sunan Drajat (Raden Qasim), Sunan Giri (Raden Paku), Sunan Bonang (Raden Makhdum Ibrahim), Sunan Kalijaga (Raden Sahid), Sunan Kudus (Ja'far Shadiq), Sunan Muria (Raden Umar Said), Sunan Gunung Jati (Syarif Hidayatullah).

B.Hakikat Pendidikan Akhlak Tasawuf

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun