Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Harapan Tak Sesuai Realita: Kondisi Nyata Fasilitas Umum Bagi Para Difabel

11 November 2022   12:23 Diperbarui: 11 November 2022   12:47 578 1
Fasilitas umum merupakan sarana dan prasarana yang disediakan pemerintah untuk kepentingan umum dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari. Seluruh masyarakat bisa menggunakan fasilitas umum yang tersedia seperti jalan raya, trotoar, akses pelayanan publik dan lain-lain. Namun, tidak semua orang dapat mengaksesnya dengan mudah. Contohnya bagi penyandang difabel harus disediakan sarana penunjang untuk dapat mengakses fasilitas umum atau aksesibilitas yang disediakan untuk mewujudkan kesamaan kesempatan. Aksesibilitas ini dapat berupa adanya tempat parkir khusus difabel, ramp, dan toilet khusus penyandang difabel. Ari Handoko (34) sebagai salah satu narasumber yang tinggal di Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember yang merupakan penyandang difabel mengatakan bahwa sarana dan prasarana yang tersedia sudah cukup bagus namun masih kurang maksimal. Pada tempat umum seperti masjid, bank, dan tempat pelayanan publik di Jember ini belum ada jalur khusus bagi penyandang difabel sehingga mereka kesulitan saat ingin mengakses beberapa tempat tersebut.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun