Persidangan kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa tunggal Jessica Kumala Wongso (Jess) semakin hari semakin menarik. Kasus ini menjadi "seru" karena munculnya pro-kontra yang beraneka ragam di tengah masyarakat. Apakah benar Jessica yang membunuh Mirna? Kalau tidak ada saksi yang melihat secara langsung, apakah suatu kasus tidak bisa dibuktikan? Bila CCTV tidak secara langsung merekam penuangan bubuk sianida ke dalam cangkir kopi Mirna, apakah berarti bahwa CCTV tidak bisa memberikan petunjuk apa pun? Mungkinkah ada penyebab lain selain kopi sianida yang membuat Mirna meninggal sedemikian cepat? Apakah CCTV yang ditayangkan direkayasa, dan sebagainya.
KEMBALI KE ARTIKEL