Apa sih kemampuan motorik itu? Kemampuan motorik merupakan proses gabungan antara stimulus dan respon yakni berupa pelaksanaan dan peragaan suatu keterampilan yang relatif melekat setelah masa kanak-kanak dengan berbagi aktivitas dan latihan-latihan. Kemampuan motorik akan terus meningkat hingga pertengahan masa kanak-kanak. Seorang anak cenderung banyak menghabiskan waktu untuk belajar, padahal aktivitas di luar ruangan juga sangat dibutuhkan dalam perkembangan motorik anak.