"Sudah lewat tengah malam. Aku harus segera pulang."
"Bis terakhir sudah lewat. Besok pagi kau datang lagi."
"Meteor itu sudah lewat. Kau terlambat."
Apa yang sudah lewat, tak mungkin bisa dipanggil kembali. Apa yang sudah lalu, tidak bisa kita temui lagi.
Apa salah satu contoh yang lewat dalam hidup dan tak mungkin kembali? Ya, usia. Usia akan lewat, tidak akan pernah mundur ke belakang. Dia akan tetap maju. Tidak mungkin kita rem.
Apa yang kita perbuat sejauh ini? Apakah yang baik atau yang buruk? Apakah bermanfaat atau sia-sia belaka? Setiap pribadi yang bisa menjawabnya.