Apa yang membuat kerisauan?
Apa yang menimbulkan kesedihan?
Apakah tidak ada orang yang mau mendengar keluh kesahmu?
Apakah tiada seorang pun yang bersedia menjadi pendengar yang mau menyimak dengan setia tanpa menyela?
Apakah tak ada jalan dimana kau bisa menyampaikan sakit hatimu?
Setiap manusia punya latar belakang yang berbeda.
Masing-masing memiliki pandangan yang tak sama atas suatu sisi.
Ada yang bisa mengerti, tapi ada juga yang tidak dapat memahami.
Kepada Tuhan, kita bisa menyampaikan segala hal.
Mulai dari kesedihan sampai kegelisahan.
Dia peduli pada kita sepenuhnya.
Jangan ragu untuk datang kepada-Nya.
Dia akan mendengar segala keluh kesah kita.
Dia menghargai setiap tetesan air mata.
Tumpahkan semua.
Karena kita berharga di mata-Nya.
Samarinda, 6 Desember 2020