Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Pasar Jumat Pahing Kiringan Magelang: Keunikan Tradisi Midang di Pasar

2 Januari 2024   11:25 Diperbarui: 2 Januari 2024   16:12 427 0
Pasar Jumat Pahing Kiringan Magelang adalah pasar tradisional yang unik sebab berbeda dengan pasar tradisional lainnya karena hanya buka setiap 1 bulan sekali, tepatnya pada hari Jumat Pahing dalam penanggalan Jawa. Hari Jumat memiliki makna penting dalam Islam, dianggap sebagai hari yang diberkahi dan memiliki nilai ibadah tertentu. Pasar Kiringan terletak di Desa Ringinanom, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Pasar ini merupakan bagian dari tradisi turun-temurun dan telah menjadi ciri khas di Magelang, Jawa Tenga. Pasar ini buka dari jam 06.00 pagi hingga siang jelang salat Jumat. Puncak keramaian dari jam 08.00 hingga11.00 WIB. Bagi pengunjung yang datang bersama keluarganya atau sendiri menggunakan  mobil pribadi, sepeda motor, dan rombongan naik andong tidak perlu kebingungan dalam mencari tempat parkir karena sudah disediakan oleh pengelola pasar lahan parkir di tanah lapang yang luas dan tentunya aman. Di Pasar Kiringan sangat banyak penjual bunga karena bunga adalah salah satu kelengkapan dalam melakukan tradisi di pasar. Meskipun demikian, semua kebutuhan pokok, pakaian, mainan, dan makanan kuliner tersedia di pasar Kiringan.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun