Kemarin, Sabtu 18 Januari 2025 memang cukup melelahkan tapi menyenangkan. Perjalanan luar kota, berangkat pagi dan langsung balik sampai malam. Banyak kenangan yang kembali bermunculan saat melewati jalan yang belasan tahun lalu sering saya lalui. Rute Purwodadi -- Bojonegoro memang bukan rute yang asing bagi saya. Dulu saya sering melaluinya kalau pergi ke Surabaya. Rute yang menjadi salah satu saksi perjuangan hidup. Sayangnya saat itu, saya tidak berjuang sampai batas diri. Saya menyerah sebelum mendapatkan apa yang saya impikan. Melaluinya kembali saat ini, membantu saya mengobati rindu, dan mencoba berdamai dengan masa lalu. Ah sudahlah. Masih banyak yang harus diperjuangkan di depan, karena hidup adalah perjuangan. Bukan begitu?
KEMBALI KE ARTIKEL