Kata ini mungkin sering sekali di dengungkan oleh pasangan yang sedang menjalin kasih. Cinta sejati diidentikkan dengan cinta sampai mati. tanpa noda namun bukan tanpa prahara. Mereka yang menginginkan cinta sejati perlu perjuangan. Apa menurut kalian cinta sejati itu? Buat penulis sendiri, cinta sejati adalah cinta dengan sebuah komitmen yang kuat untuk saling menjaga kesucian cinta. Dibuktikan dengan perbuatan nyata dan bukan ungkapan semata. Banyak orang hanya memaknai cinta hanya sebatas lisan saja. Namun perilakunya sama sekali tidak mencerminkan sebuah perilaku yang memperjuangkan cinta. Kesetiaan adalah modal utama terjadinya cinta sejati. Ia takkan tergoda oleh apapun dan sampai kapanpun. Karena godaan yang ada dan bila tergoda, maka akan membuat cinta menjadi cidera. Cideranya cinta akan membuat semakin sulitnya mencapai kasta cinta sejati.
KEMBALI KE ARTIKEL