Polisi-polisi itu juga orang kalah.
Massa itu juga orang-orang kecil. Yang tak punya sawah untuk ditanami. Tak punya pekerjaan tetap. Mungkin juga tak pernah makan tiga kai sehari. Mereka putus asa karena sudah mentok ke mana-mana. Mereka selalu di posisi menderita.
Mereka juga orang kalah.
Orang-orang kalah ini saling berhadapan. Saling meniadakan.
Kenapa bukan orang Jakarta yang harus menanggung beban. Kabarnya segala izin kan diberi oleh orang Jakarta. Pecat mereka. Bukan menghukum orang-orang kalah itu.
Orang-orang Jakarta jangan hanya berlindung dengan kedok usang itu. Maju dan bertanggungjawablah! Kasihanilah orang-orang kalah yang sdah lelah menangung bena hidup itu.