Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud

Mengenal si Bangsat

7 Januari 2010   03:34 Diperbarui: 26 Juni 2015   18:35 3038 0
BANGSAT!!! adalah makian yang sangat menyinggung perasaan semua orang ketika mendengarnya. Umumnya orang akan memberikan reaksi yang tidak kalah sengitnya jika mendengar kata tersebut ditujukan padanya. Mengapa dan bagaimana hingga Bangsat menjadi kata yang bermakna negatif belum saya ketahui, namun dugaan saya karena bangsat adalah serangga penghisap darah manusia yang sering dijumpai di kasur atau kursi berbahan kapuk. Jadi sepertinya makna tersebut merupakan analogi untuk manusia yang mempunyai sifat merugikan orang lain seperti halnya bangsat tersebut. Semoga saja saya benar hehehehehe. Tak kenal maka tak sayang adalah ungkapan yang sering kita dengar dan rasanya cocok sekali sebagai pemacu semangat untuk mengenal sesuatu secara mendalam. Marilah kita mencoba mengenal si bangsat secara mendalam. Bangsat adalah nama serangga penghisap darah yang sering ada di kasur. Dalam bahasa Inggris disebut bed bug (kutu ranjang) dan dalam istilah taksonomi (ilmu tentang penggolongan hewan dan tumbuhan) bangsat disebut sebagai Cimex lectularius. Beraktifitas pada malam hari dan mempunyai kemampuan menghisap darah tanpa dirasakan oleh korbannya. Meski belum diketahu pasti kemungkinan perannya dalam penyebaran penyakit, Kehebatan bangsat ini cukup merepotkan pemerintah di banyak negara karena gangguan yang ditimbulkan. Demikianlah perkenalan singkat dengan si bangsat. Semoga bermanfaat. akibat ulah si bangsat. sumber: http://www.nature.com/uidfinder/10.1038/sj.jid.5700079

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun