Secara keseluruhan, tubuh manusia ini terdiri dari 75 % cairan dan 25 % lainnya, tanpa kita sadari air putih yang dianggap sebelah mata oleh kebanyakan manusia sangat banyak sekali kelebihannya bagi tubuh manusia. Tidak bisa dipungkiri lagi kita sebagai manusia memang sangat membutuhkan peran air putih sebagai kesehatan tubuh kita, minimal dalam sehari tubuh kita memerlukan asupan air putih sebanyak 2.5 Liter atau sama dengan 8 gelas air putih, itu pun masih banyak sekali sebagian dari kita yang tidak menyadari dan pentingnya air putih, perlu kita ketahui dengan seksama bahwasannya air putih itu sendiri banyak memiliki keutamaan-keutamaan dan manfaat yang sangat dibutuhkan bagi tubuh manusia. Bisa kita bayangkan, bagaimana keadaan manusia bila sehari saja tanpa minum air putih ? tentu saja akan sangat rentan sekali dengan segala macam penyakit bagi tubuhnya.