Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Ada Apa dengan Sang “Norma” ???

20 Mei 2014   05:40 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:20 1096 1
Dari hari ke hari kita selalu disuguhkan dengan berita-berita kejahatan. Berita yang sedang hangat-hangatnya tentunya adalah tentang kekerasaan seksual terhadap anak, dimulai dari kasus kekerasan seksual terhadap anak yang memakan korban anak sekolah TK JIS yang tidak disangka-sangka pelakunya adalah orang dalam. Selanjutnya dengan terbongkarnya kasus TK JIS , setelah itu semakin banyak terkuak kasus-kasus lain yang serupa , dan yang paling sensasional adalah kasus kekerasan seksual yang terjadi di daerah Sukabumi Jawa barat yang tersangkanya adalah Andri Sobari atau yang lebih dikenal dengan nama “Emon”. Selain kasus kejahatan seksual terhadap anak, ada banyak lagi kasus-kasus lainnya , yaitu kasus pemerkosaan, bunuh diri, pembantaian satu keluarga, pembunuhan, hubungan diluar nikah, dan masih banyak kasus lainnya. Dengan semakin banyaknya kasus-kasus kejahatan dari hari ke hari membuktikan bahwa norma yang ada di Indonesia semakin memudar dan tidak diindahkan lagi. Ada apa dengan norma? apakah norma sudah menjadi hal yang tidak penting lagi dan tidak perlu untuk dijadikan peraturan yang membatasi tingkah laku manusia? Orang-orang dengan mudahnya melanggarnorma yang ada , seakan norma tidak ada artinya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun