Mohon tunggu...
KOMENTAR
Money

Grand Istana Rama Hotel Kuta Bali Menggelar Journalist Karaoke Competition

13 Februari 2015   16:59 Diperbarui: 17 Juni 2015   11:16 13 0
Setiap orang tentunya gemar mendengarkan music dan menyanyi. Bahkan kadang kala kita bersenandung ketika bekerja ataupun sendiri. Biasanya, untuk menyalurkan kegemaran menyanyi dan kesenangan akan music setiap orang akan mendatangai tempat karaoke. Nah, bagaimana jika anda berkaraoke dan mendapatkan hadiah menarik?

Berlokasi di Shinta Ballroom, Grand Istana Rama Hotel Kuta Bali, para journalis ditantang untuk bernyanyi lagu romantis atau lagu Tionghoa guna memperingati hari Valentine dan perayaan Than Baru China. Kompetisi ini dilakukan selama 4 menit per-ronde-nya. Selama 4 menit itu, para Juri menilai keindahan penampilan para peserta, dengan mengacu pada 4 poin penilaian; Tone, Artikualsi, Performance, dan Dress Code.

Kompetisi unik ini digelar oleh Grand Istana Rama pada hari Kamis, 12 February 2015, yang melibatkan seluruh awak media sebagai pesertanya, dari mulai redaktur, editor, wartawan, kameramen, program directors, fotograper, pembawa berita, hingga penyiar. Juri akan memberikan skor untuk setiap poin penilaian, yang mendapatkan nilai tertinggi dari hasil akhir perhitungan itulah pemenangnya. Juri Journalists Karaoke Competition ini diantaranya adalah Oki - Ronaldgang, Bengbeng – Smoking Holy Joe,  dan Jeje – Bisst Band.

Kompetisi ini diselenggarakan tiga kali dalam satu tahun, dengan tema yang berbeda seperti kompetisi menata kasur layaknya di hotel berbintang, kompetisi membuat Latte Art layaknya Barista, serta kompetisi merangkai bunga seperti seorang Florist, dengan tujuan untuk membangun dan memelihara hubungan baik antara Grand Istana Rama Hotel Kuta bali dan para jurnalis. Bapak Andi Ananto selaku General Manager dari Grand Istana Rama Hotel, mengatakan bahwa Grand Istana Rama sebagai hotel yang selalu kreatif menggelar acara tiada henti, didedikasikan untuk para jurnalis sebagai bentuk apresiasi untuk usaha mereka menyuarakan berita secara aktual dan faktual kepada masyarakat. Fungsi jurnalis dan media sebagai pengontrol dan sumber informasi serta untuk hiburan yang selalu dibutuhkan oleh masyarakat untuk memperkaya pandangan dan pengetahuan mereka secara objektif sangatlah diperlukan.

Disponsori oleh Aqua, Happy Puppy, Bali Brio, Bintang Rafting, Bali Safari Marine Park, 69 Tequila Bar dan Samudera Restaurant, Grand Istana Rama Hotel Kuta Bali memberikan hadiah yang spektakuler kepada para pemenang kompetisi.

Dari total peserta yang hadir, Juara pertama Journalist Karaoke Competition diraih oleh Kadek Awidya Giga Nanda dari Radio Duta FM Bali dan membawa pulang hadiah utamanya, 1 unit Television 40 inches, voucher menginap gratis di Grand Istana Rama Hotel selama 3 hari 2 malam di tipe kamar Garden Suite, dan voucher massage untuk 2 orang. Posisi kedua Lukas Bundi dari Rock Radio mendapatkan Home Theater, membawa pulang Home Theater dan voucher menginap gratis di Grand Istana Rama Hotel selama 3 hari 2 malam di tipe kamar Deluxe Room. Juara ketiga memperoleh Tape Compo dan voucher menginap gratis di Grand Istana Rama Hotel selama 3 hari 2 malam di tipe kamar Superior Ground dimenangkan oleh Made Astina Prasetia. Pemenang Favorite pertama dan kedua berhasil membawa pulang 1 unit DVD player dimenangkan oleh Aris Wiyanto dari MNC/RCTI dan Dewa Wiguna dari Antara News.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun