Mohon tunggu...
KOMENTAR
Sosbud Pilihan

Mengulik Mentalitas Inlander Indonesia melalui Standar Kecantikan

13 Juni 2024   18:59 Diperbarui: 13 Juni 2024   19:15 125 4
Bangsa Indonesia adalah bangsa yang tidak bisa dipisahkan dengan sejarah, apalagi sejarah bahwa bangsa Indonesia dijajah oleh bangsa asing selama 350 tahun lamanya dan meraih kemerdekaan hanya dengan bermodal bambu runcing. Selain sejarah Indonesia pernah dijajah, mentalitas bangsa Indonesia yang dijajah pun masih melekat di bangsa Indonesia. Penjajahan dan perlakuan kejam yang dialami bangsa Indonesia turut andil dalam membangun mentalitas bangsa Indonesia hingga hari ini. Mentalitas seperti merasa inferior, kurang percaya pada produk asli Indonesia, serta glorifikasi terhadap bangsa asing khususnya bangsa Eropa dan Asia Timur menjadi ciri-ciri mentalitas bangsa Indonesia saat ini. Tidak heran, Indonesia yang selama 350 tahun lamanya mendapatkan perlakuan tidak pantas dan selalu diinjak-injak oleh bangsa asing membuat bangsa Indonesia menjadi menormalkan hal tersebut dan menanamkannya dalam keseharian bangsa Indonesia. Mentalitas inilah yang membuat Indonesia tetap memegang gelar sebagai bangsa dengan mentalitas inlander.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun