Mohon tunggu...
KOMENTAR
Atletik

Jogging Memang Se-Asyik Itu

28 Oktober 2024   11:37 Diperbarui: 28 Oktober 2024   11:48 64 0
Belakangan ini, olahraga jogging mulai menjadi tren yang semakin populer di kalangan anak muda. Dulu, jogging atau berlari sering dianggap sebagai aktivitas yang biasa, melelahkan, dan membosankan. Namun, kini entah apa sebabnya, masyarakat, khususnya kaum muda, secara tiba-tiba menjadi rutin melakukannya, baik di pagi, siang, maupun malam hari. Namun, ada juga segelintir orang yang hanya ikut-ikutan atau merasakan FOMO (Fear of Missing Out), yaitu perasaan takut ketinggalan tren, informasi, atau pengalaman tertentu yang tengah berlangsung. Masyarakat sering kali merasa pesimis terhadap fenomena FOMO, tapi Fenomena FOMO kali ini banyak didukung oleh berbagai pihak karena mendorong kegiatan positif dan membantu masyarakat mengembangkan kebiasaan hidup yang lebih sehat. Daripada terlalu banyak tren anak muda yang terlalu banyak nongkrong, pamer kekayaan, dan kebanyakan bermain gadget, tren jogging ini menawarkan alternatif yang lebih positif. Kegiatan ini diharapkan dapat mengalihkan perhatian mereka dari kebiasaan buruk yang merugikan, seperti kecanduan gadget dan perilaku konsumtif yang tidak perlu.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun