Namun, awan mendung kembali menggelayuti Kanjuruhan setelah menit ke-77 Syaiful kembali melakukan kesalahan yang berimbas pada hilangnya tiga poin kandang. Eks pemain Semen Padang itu diganjar kartu kuning oleh wasit Aprisman Ananda, setelah diklaim melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Wander Luiz yang menjadi algojo penalti, tak menyia-nyiakan peluang ini. Skor 1-2 berakhir hingga pertandingan usai.
Meski demikian, sang pelatih tetap membela pemainnya itu pada sesi press conference yang digelar pasca pertandingan. "Pemain itu manusia wajar membuat kesalahan, tidak perlu menyalahkan yang jelas kita harus perbaiki di latihan latihan selanjutnya," pekiknya. Seperti dinukil dari Ongisnade.
Terlepas dari sore yang buruk bagi bek sayap kelahiran 1992 itu, secara keseluruhan pertandingan berjalan menarik. Persib sebagai tim tamu juga tidak memasang taktik bertahan sedari awal, justru mereka mengambil alih permainan di awal babak pertama. Sebelum akhirnya terjadi jual beli serangan sampai pertandingan berakhir. Saking sengitnya laga klasik ini, tercipta 36 pelanggaran. Dengan rincian 17 untuk Arema dan 19 didapat Persib.