Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora

Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-58, Seluruh Petugas Lapas Pemuda Madiun Gotong Royong Membersihkan Lingkungan Kantor

23 April 2022   00:34 Diperbarui: 23 April 2022   00:46 88 0
MADIUN -- "Kebersihan sebagian dari iman", pepatah tersebut pantas disematkan sebagai tema kegiatan yang dilakukan oleh seluruh petugas Lapas Pemuda Madiun pada Jumat(22/4/2022)pagi ini. Mereka dengan semangat bergotong royong membersihkan lingkungan kantor.

Pantauan Humas Lasdaun di lokasi, bersih-bersih bukan hanya dilakukan oleh anggota. Tetapi juga Kasubsi, Kasi bahkan Kalapas turut andil membersihkan lingkungan.

Kalapas Ardian Nova usai menyapu halaman mengatakan, pada dasarnya kebersihan ini sudah menjadi bagian rutinitas. Hanya kali ini sengaja melibatkan seluruh petugas mulai dari atas hingga lini terbawah untuk sebagai pengingat. Bahwa kebersihan merupakan tanggung jawab bersama

"Keiatan ini dalam rangka menyambut HBP ke 58 yang jatuh pada tanggal 27 April 2022. Supaya semakin bertambahnya usia semakin menambah warna yang lebih maksimal lagi. Tentunya dalam hal ini Lapas yang bersih dapat menimbulkan suasana yang nyaman. Dan memberikan pelayanan yang maksimal buat masyarakat," tuturnya.

Semoga kegiatan menjaga kebersihan ini bukan hanya dilakukan saat ini, tetapi menjadi rutinitas. Khususnya di masa pandemi ini, menyadarkan kita betapa pentingnya kesehatan dengan cara menjaga kebersihan lingkungan.

"Menjaga lingkungan bisa dimulai dari membuang sampah pada tempatnya. Memisahkan sampah dan melakukan penghijauan. Sehingga lingkungan menjadi bersih, sejuk dan bebas dari polusi udara," tutupnya. (Humas Lasdaun)

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun