Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Gangguan Makan Bulimia Nervosa pada Model Wanita

24 Mei 2022   12:42 Diperbarui: 24 Mei 2022   12:45 1328 1
Pada umumnya setiap wanita terus menerus mengevaluasi diri sendiri dan membandingkan diri sendiri dengan orang lain. Oleh karena itu individu khususnya wanita, menganggap penampilan merupakan suatu hal yang sangat penting. Wanita yang memiliki kelebihan berat badan salah satunya dapat disebabkan oleh pola makan yang berlebihan. Jika pola makan yang berlebihan tidak ditangani dengan baik. Maka dapat menyebabkan gangguan pola makan dan sebagian besar Penderita gangguan Makan adalah wanita. Salah satu gangguan pola makan yang dapat diderita ialah bulimia nervosa. Bulimia Nervosa merupakan salah satu gangguan pola makan serius dan berbahaya yang berhubungan dengan obsesi untuk menjadi kurus dengan cara makan dalam jumlah yang berlebihan, sering dan berulang-ulang kemudian mengeluarkannya kembali dengan sengaja dengan cara dimuntahkan. Untuk mengeluarkan makanan tersebut penderita melakukannya dengan cara mendorong jari ke arah kerongkongan, menggunakan obat Pencahar, berpuasa atau berolahraga secara berlebihan (Nationai Institute of Mental Health (NIMH), 2007) Selain komplikasi sistemik. Gangguan pola makan ini juga dapat menvebabkan berbagai komplikasi dalam rongga mulut. Perimylolysis, glositis, kheilitis angilaris, kandidiasis, ulkus traumatikus, xerostomia, dan pembesaran kelenjar parotis dapat ditemukan pada penderita bulimia nervosa Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara citra tubuh dengan kecenderungan gangguan bulimia nervosa pada model dan juga untuk melihat gambaran gangguan makan bulimia nervosa pada model wanita.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun