Seorang guru agama memegang peran besar pendidikan masyarakat sejak dini. Hampir semua golongan manusia khususnya di Indonesia, selalu menekankan ajaran agama sejak dini sebagai landasan awal ideologi pemikiran sang anak. Lebih dalam lagi pada masyarakat yang masih memiliki pemikiran konservatif, guru agama adalah tempat untuk menemukan segala jalan keluar perkara di dunia maupun akhirat.Omongan mereka dipahami, dimengerti, dan juga dipercayakarena memiliki unsur secara langsung kepada Tuhan yang menciptakan segala bentuk kehidupan di alam semesta.Di Indonesia, khususnya mengenai kehidupan agama Islam, orang yang memiliki ilmu berlebih dalam agama biasa disebut Ustad oleh orang awam. Adapula yang menyebut Mualim, Kiyai, dan sebutan lainnya berdasarkan perbedaan geografis dan tingkat pengetahuan ilmu agama yang dimiliki sosok Ustad tersebut. Karena sangat dipercaya, tak ayal lagi ucapan yang diutarakan oleh para Ustad menjadi sebuah obat luka hati yang ampuh bagi para masyarakat yang memiliki kegundahan hati dan memiliki hati yang sempit.