Selamat Datang, Yilmaz!
oleh Galuh Trianingsih Lazuardi
© 2012
Kurang dari 24 jam yang lalu, Alessandro Nesta telah mengucapkan selamat datang kepada Burak Yilmaz dengan cara yang menarik dan elegan melalui akun twitter-nya: “Burak Yilmaz, saya adalah kapten abadi Lazio. Selamat datang di rumah saya. Semoga sukses :)”. Beberapa penulis Serie-A terpercaya juga secara “lancang” memastikan bergabungnya penyerang berkebangsaan Turki ini ke Formello. Ketika saya membuka Wikipedia, di situ pun telah dicantumkan SS Lazio sebagai klub Yilmaz saat ini.
Tampaknya perjalanan berliku Yilmaz menuju ibukota Italia telah berakhir. Kesepakatan transfer dengan Trabzonspor senilai 5 juta euro telah dicapai. Pembicaraan tersisa hanyalah tentang apakah Lazio akan membayar kontan transfer itu atau dalam beberapa kali angsuran. Kesepakatan dengan sang pemain juga telah tercapai untuk kontrak selama 4 musim dengan gaji pokok 2,5 juta euro per musim. Maka saya pun turut mengucapkan, “Selamat datang di Formello!”
Mirip Ederson
Yilmaz memang sedang naik daun. Prestasinya mencetak 33 gol dari 34 penampilannya bagi Trabzonspor di Süper Lig musim 2011/2012 begitu mencengangkan. Tak kurang dari Manchester United, Arsenal, dan WHU dari Liga Inggris menyatakan ketertarikannya. Tottenham Hotspurs dan Fulham pun memasukkan proposal resmi, bersaing dengan Lazio. Yilmaz sendiri dari jauh hari menyatakan keinginan besarnya untuk berseragam birulangit, walaupun ayah dan agennya lebih tertarik memburu poundsterling di BPL.
Yilmaz sempat bertandang ke Formello pekan lalu untuk merealisasikan mimpinya bermain bagi Tim Pertama Ibukota. Namun di saat-saat terakhir kesepakatan tertunda, Tottenham Hotspurs menaikkan tawaran gajinya menjadi 10 juta euro untuk 4 musim, melebihi penawaran Lazio yang bernilai 2,2 juta euro per musim. Maka ketika Lazio menyamakan tawarannya dengan Spurs, Yilmaz pun tak berpikir panjang untuk menjadi pemain baru kedua di mercato musim panas ini yang bergabung di Lazio setelah Ederson.
Yilmaz memiliki kemiripan dengan Ederson. Keduanya bergabung dengan Lazio karena memang ingin bergabung dengan Lazio. Keduanya sama-sama menolak tawaran klub-klub besar lain. Motivasi keduanya tentu akan sangat berpengaruh dalam determinasinya saat bermain kelak.
Karir Berliku Di Super Lig