Mohon tunggu...
KOMENTAR
Lyfe

Sakit Jiwa Gara-gara Game Ini

22 Desember 2020   18:52 Diperbarui: 22 Desember 2020   19:11 959 1
Kembali pada tulisan ini saya akan membahas tentang fenomena sebuah game slot online yang sedang marak.

Kerap dijumpai baik di warung kopi atau tempat tongkrongan, tampak memainkan game slot yang sebagian menganggap sebagai hiburan.

Namun sebagian pula mencoba peruntungan dengan membeli chip berharap mendapatkan chip yang lebih banyak.

Game ini pada awalnya sebagian reaksinya dianggap tidak berisiko. Sadarkah kita, saat penasaran mulai muncul, disitulah benih kecanduan menghantui.

Tanpa sadar uang terkuras akibat membeli chip. Bayangkan, harga chip Rp70.000 x 5 = 350.000. Itu bukan sedikit sobat, uang terbuang sia-sia.

Ingat, itu bisa menimbulkan kecanduan jika dilakukan secara terus menerus. Dampaknya langsung ke keuangan, keluarga, sosial, pendidikan, dan pekerjaan.

Kondisi ini mengalami dorongan tidak terkendali untuk terus mencoba meskipun timbul penyesalan dan kesehatan mental.

Ketika kecanduan maka akan melakukan tindakan ekstrim untuk mendapatkan uang, yang diyakini bisa kepada tindakan kriminalitas.

GAME SLOT MEMBUATKU SAKIT JIWA

Di tulisanku sebelumnya membahas tentang gangguan mental atau gangguan kepribadian akibat kecanduan game slot.

Ini bukan main-main, saya sudah jadi korban. Dimana psikologi terganggu akibat menanggung kekalahan yang tidak sedikit

Efeknya sering cemas, bahkan depresi, ketika dihadapkan dengan kekalahan, ujungnya melontarkan kata-kata kotor, 'bang*at, b*bi, anj*ng, dll.

Itu semua akibat emosional sudah tidak terkontrol lagi, menggambarkan rasa akibat finansial terkuras, yang harusnya karuan untuk makan.

Gangguan mental ini tanpa kita sadari akibat rusaknya akhlak bahasa yang sering kita lontarkan yang tidak jelas ditujukan kepada siapa.

Bagian otak yang mengatur soal keluwesan kemampuan kognitif sudah rusak, kemampuan menilai untung-rugi sangat rendah, dan pikiran kacau tak menentu.

Bahkan berpikir tidak lagi secara rasional, mengalami gangguan mood, cendrung menampakkan kebodohan diri sendiri.

Sahabat, sudahi lah. Dengan berhenti merupakan sebuah kemenangan. Percayalah, itu sebuah kemenangan dengan melepas belenggu kebodohan.

BODOH, CHIP TIMBULKAN UTANG BERTUMPUK

Rasa penasaran menghantui, emosional tidak terkontrol dengan terus membeli chip mengundi nasib mencoba peruntungan.

Uang terkuras, akhirnya berhutang chip untuk kembali mencoba dengan harapan bisa mendapatkan jekpot.

Harapan itu tak kunjung tiba, kembali menanggung kekalahan, dan kembali berhutang chip.

Yang terjadi penumpukan hutang yang harus dibayar dengan rupiah. Uang hasil keringat ludes tak karuan.

Nah ini juga merupakan kebodohan, dimana ekonomi sedang sulit akibat terpaan pandemi, semua sektor ril terganggu.

Keuangan sulit tambah sulit akibat mengundi nasib disebuah game yang seperti magnet menjerumuskan kelubang kemiskinan.

Tidak sedikit yang seharusnya uang gajih untuk membiayai anak istri, harus terbuang sia-sia hanya untuk sebuah kebodohan.

#AkuAdalahKorban
#BelengguKebodohan
#UnistalAPK
#DaudMNur

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun