Pendidikan layaknya sebuah hajatan besar setiap tahun di negeri tercinta ini dengan berbagai ritual edukatifnya, seperti pendaftaran peserta didik baru (PPDB), proses pembelajaran dengan segala dinamikanya, dan berujung pada ujian akhir tahun (USBN dan UNBK). Berbagai masalah yang sama dan massif sering terulang dalam dunia pendidikan bak cerita fiksi yang ribuan seri tak menentu kapan akhir ceritanya. Pendidikan menghabiskan waktu dan energi pada masalah yang sama tanpa terobosan yang jitu.
KEMBALI KE ARTIKEL