Miftah Maulana Habiburrahman, yang lebih dikenal sebagai Gus Miftah, dilahirkan di Lampung pada 5 Agustus 1981. Ia merupakan seorang ulama, dai, dan Pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji yang terletak di Sleman, Yogyakarta. Sebagai keturunan kesembilan Kiai Ageng Hasan Besari, pendiri pesantren Telagasari di Ponorogo, Gus Miftah aktif pada pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) saat menempuh pendidikan di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Ia terkenal sebagai ulama muda yang tergabung dalam Nahdlatul Ulama, dengan fokus dakwah yang ditujukan kepada masyarakat marjinal, baik di dalam maupun luar pesantren.
KEMBALI KE ARTIKEL