Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story Artikel Utama

Semeru, 'Surga' yang 'Menggoda'

23 April 2015   10:13 Diperbarui: 17 Juni 2015   07:46 119 0

Ya, kami serombongan pendaki yang sedang memutus penat di Cemoro Kandang, sekira satu jam berjalan kaki melewati padang Lavender dari arah Ranu Kumbolo. Hamparan luas rerumputan yang kebanyakan diselingi dengan tanaman Bunga berwarna ungu ini adalah pemandangan yang luar biasa indah. Apalagi pada saat bulan April hingga Juni. Bulan-bulan tersebut, Bunga Lavender sedang merekah. Sebagian orang berpendapat bahwa pancaran warna purple yang dihadirkan bunga Lavender mampu memberikan efek relaksasi bagi pandangan mata. Apalagi disekitar tanaman Bunga tersebut ada gradiasi warna hijau rerumputan, birunya langit serta kilauan kekuningan pantulan cahaya Matahari. Perpaduan antara warna warni alam nan menakjubkan. Hamparan ini juga dikenal sebagai Oro-oro Ombo. Tuhan benar-benar Maha Kuasa, membuat decak kagum bagi siapapun. Termasuk kami, sekelompok pendaki yang tergiur akan indahnya cerita manis tentang kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BTS).

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun