Boyolali (31/01/2024)-Mahasiswa KKN TIM 1 Universitas Diponegoro Tahun 2023/2024, Fisinda Nanda Utama, dari Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota Undip melakukan profiling dan pemetaan kondisi fisik dan non-fisik Desa Jaten, Kecamatan Klego, Kabupaten Boyolali. Pemetaan merupakan proses atau teknik untuk merepresentasikan informasi atau data dalam bentuk visual yang lebih mudah dipahami. Pemetaan dapat dilakukan dalam berbagai konteks, seperti geografi, ilmu pengetahuan, data statistik, dan lain sebagainya. Tujuan dari pemetaan sendiri adalah untuk menyajikan informasi secara visual agar dapat memberikan pemahaman yang lebih baik terhadap pola, hubungan, atau distribusi dari data yang sedang dipelajari. Contoh pemetaan termasuk peta geografis, grafik batang, grafik pie, dan peta panas (heat map).
KEMBALI KE ARTIKEL