Saat ini kombucha sedang menjadi tren tersendiri di lingkungan masyarakat karena adanya manfaat yang dapat mendukung kebugaran, meningkatkan imunitas serta kesehatan. Kombucha adalah minuman teh fermentasi yang dibuat dari teh, gula, serta penambahan simbiosis antara ragi, dan bakteri yaitu bakteri
Acetobacter xylinum dan beberapa ragi yaitu
Saccharomyces cerevisiae, Zygosaccharomyces bailii, dan
 Candida sp. Istilah Kombucha berasal dari kata "kombu" diambil dari penemu ramuan minuman teh untuk tentara Jepang Inyoko yakni Dr. Kombu dan "Cha" dari Bahasa China yang berarti teh. Minuman Kombucha dibuat dengan bahan teh manis, serta di fermentasi dengan menggunakan simbiosis ragi dan bakteri. Sejak ribuan tahun yang lalu kombucha telah digunakan oleh bangsa Cina dan Korea dalam pengobatan. Berdasarkan khasiat yang ada pada kombucha, orang Cina memberi nama "
Tea Of Immortality" atau "Teh Keabadian". Kombucha mempunyai berbagai macam kandungan zat kimia yang berfungsi meningkatkan imunitas tubuh serta mampu menangkal racun, seperti asam folat, vitamin B dan C, asam laktat, asam glukoronat, asam asetat, serta asam glukonat.Â
KEMBALI KE ARTIKEL