Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

SDM PNS Berkualitas Rendah?

1 Juni 2015   10:33 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:24 72 5
Berawal dari pertanyaan seorang teman tentang perbedaan kualitas pelayanan kesehatan antara rs swasta dengan rs pemerintah yang dijawab sederhana oleh seorang guru besar panutan saya, “coba kamu lihat saja bagaimana proses seleksi masuknya?” Diskusi lanjutannya sudah bisa ditebak, bagaimana seorang PNS bisa menitipkan keluarganya, dan seterusnya. Hal ini akan berlanjut ke kinerja pegawai yang bersangkutan, karena tidak adanya kompetensi yang memadai sampai tidak adanya “sense of belonging” terhadap institusinya, yang akhirnya mengakibatkan berapa lama pun pegawai itu bekerja, dia dan apapun yang dia lakukan dalam pekerjaannya tidak akan pernah maju.

Perkataan beliau sebenarnya bukan hal yang baru saya dengar, bahkan sudah seperti lagu lama yang selalu terngiang di telinga saya. Yang selalu mengusik hati kecil saya adalah jika memang sudah seburuk itu image PNS di mata semua orang, tak adakah satu orang pun di Negara ini yang ingin mengubahnya? Yang ingin menjadikan Negara ini lebih baik? Bukan hanya menghujat habis-habisan kebobrokan mental bangsa ini, tanpa sedikitpun keinginan berkontribusi memperbaikinya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun