Mohon tunggu...
KOMENTAR
Kurma Pilihan

Ketika Ramadan Tak Lagi Lengkap Tanpa Ayah dan Nenek

23 Mei 2018   22:11 Diperbarui: 23 Mei 2018   22:33 1205 4


Ketika bulan puasa tiba, salah satu yang paling saya ingat adalah acara berbuka puasa bersama dengan keluarga. Momen itulah yang bisa kami manfaatkan untuk saling bercengkerama dan bercerita satu sama lain setelah terpisah bertahun-tahun. Maklum saja, soalnya saya termasuk salah satu anggota keluarga yang jauh dari kampung halaman.

Setelah lulus SMP, saya sempat sekolah di Bandung, tapi tak selesai dan pindah ke Yogyakarta. Lulus dari SMA di Yogyakarta, saya melanjutkan kuliah di Jakarta sampai saat ini. Praktis, saya termasuk yang cukup lama jauh dari keluarga di Bandung.

Mendengar kata romantisme keluarga, saya jadi teringat kata-kata yang pernah diungkapkan oleh almarhum ayah saya. Beliau kerap kali meminta kami, anak-anaknya untuk makan dan kumpul bersama-sama ketika usia saya kira kira masih SMP.

"Ayah ingin ketika kalian nanti sudah dewasa, kalian bisa guyub rukun dan saling membantu satu sama lain. Ayah ingin kalian bisa berkumpul seperti ini (kumpul dan makan bersama) ketika ayah sudah tidak ada"

Kata-kata itulah yang masih terngiang-ngiang di telinga saya. April 2015 silam, ayah meninggalkan kami semua tanpa tanda, tanpa pesan. Semuanya sangat cepat berlalu.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun