Kegiatan ini dihadiri oleh dosen pembimbing, Ibu Dwi Astuti, M.Pd., beserta tiga penilai, yaitu Bapak Isdiyana, S.Pd., Bapak Agus Setyawan, S.Pd., dan Bapak Muhammad Fatoni, S.Pd. Seluruh warga sekolah di SMP Negeri 1 Bantul turut berpartisipasi dalam acara tersebut.
Salah satu inovasi yang paling menarik perhatian siswa adalah permainan Mathpoly atau Mathematics Monopoly. Mathpoly dirancang untuk memadukan keseruan permainan monopoli dengan konsep pembelajaran matematika. Siswa diajak bermain sambil belajar konsep-konsep matematika yang diajarkan di kelas, seperti perhitungan, strategi, serta mengenalkan tempat wisata budaya yang ada di Indonesia. Inovasi ini membuat siswa lebih termotivasi untuk belajar, serta mampu memahami materi dengan lebih baik.
Antusiasme siswa sangat tinggi selama berlangsungnya kegiatan. Salah satu siswa, Naura, mengungkapkan bahwa permainan Mathpoly membuatnya lebih bersemangat mempelajari matematika. "Seru dan sangat menyenangkan! Saya biasanya kesulitan memahami soal matematika, tapi dengan permainan ini saya jadi lebih paham," ujar Naura. Siswa lain juga mengungkapkan hal serupa, mengatakan bahwa permainan ini membuat mereka tidak merasa terbebani saat belajar matematika.