Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

Manfaat Relaksasi

26 Oktober 2013   10:43 Diperbarui: 4 April 2017   16:58 1662 0



Dalam menghadapi segala tantangan dalam hidup, manusia memerlukan sesuatu yang berfungsi sebagai "saluran pembuangan" agar tidak terkena stress kronis. Berbagai cara dilakukan untuk itu, dan terkadang cara yang dilakukan justru mendatangkan masalah baru dikemudian hari. Padahal, ada satu cara yang sudah terbukti efektif dan efisien. Yaitu dengan melakukan relaksasi tubuh dan pikiran. Apa saja manfaat dari melakukan relaksasi tubuh dan pikiran? Berikut diantaranya:


  1. Mengurangi resiko penyakit tekanan darah tinggi (British Medical Journal)
  2. Mengurangi ketegangan otot tubuh
  3. Mengurangi pengerasan jaringan pembuluh darah tubuh (American Heart Association Journal)
  4. Menambah energi dalam tubuh
  5. Meningkatkan kualitas tidur dan menghilangkan insomnia
  6. Meningkatkan daya tahan tubuh (setelah dilakukan selama 8 minggu)
  7. Meningkatkan konsentrasi
  8. Meningkatkan kemampuan menghadapi masalah
  9. Meningkatkan produktifitas dan efisiensi kerja
  10. Menjadi lebih tenang secara emosional
  11. Membantu mengurangi rasa nyeri (setelah dilakukan selama 10 minggu)
  12. Mencegah kerusakan sel tubuh sehingga tetap awet muda (Study University of California di San Fransisco, USA)
  13. Mengurangi biaya kesehatan dan kecelakaan (The American Institute of Stress)
  14. Mengurangi resiko serangan jantung hingga 30% dan kematian akibat penyakit jantung hingga 23% (American Journal of Cardiology)
  15. Mengurangi resiko depresi hingga 50%
  16. Efektif dalam menangani dan mencegah kasus kekerasan dan kecanduan
  17. Efektif dalam menangani kasus kecemasan dan panik berlebihan (University of Massachusetts)
KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun