Salah satu konsep dalam
human security (keamanan manusia) adalah dimensi lingkungan, dimana masyarakat harus mendapatkan kualitas lingkungan yang sehat dan bersih meliputi udara yang jauh dari polusi, terlindungi dari kelangkaan sumber daya, dampak perubahan iklim, hingga bencana alam. Di kawasan Asia Tenggara, polusi kabut asap telah menjadi salah satu topik yang krusial karena secara reguler hampir setiap tahun terdapat beberapa kejadian ekstrem, misalnya tahun 1982/1983, 1987, 1991, 1994, 1997/1998, 2002, dan beberapa tahun terakhir ini. Salah satu negara penyumbang kabut asap terbesar yang menyebabkan buruknya kualitas udara adalah Indonesia.
KEMBALI KE ARTIKEL