Mohon tunggu...
KOMENTAR
Inovasi

Keajaiban Kispray, Buat Pakaianmu Makin Bernilai

21 Desember 2014   18:16 Diperbarui: 17 Juni 2015   14:48 129 4

Ada satu hal sepele dalam kehidupan yang mampu membebani pikiran banyak orang. Tahukah kamu apa itu? Hal sepele itu adalah pakaian kotor. Satu pakaian kotor barangkali masih it’s oke. Tapi kalau cucian sudah menumpuk, bawaannya pengen terus-terusan ngamuk. Bagi kalangan borju barangkali lebih memilih mencuci pakaiannya di laundry. Dengan dompet yang selalu terisi, mereka tak pikir lagi soal kocek yang menguras kantong. Tapi bagi kalangan menengah ke bawah, pilihan cermat dan hemat adalah alternatif paling tepat untuk atasi beban pikiran yang mengganggu ini. Jelas, pilihan cerdas dan hemat itu adalah mencuci pakaian bermeber-ember dengan tangan sendiri. Berbekal tenaga, air bersih dan deterjen, maka kita bergelut dengan kucek mengucek, sikat menyikat dan peras memeras. Saking khusyuknya, keringat ikut terkuras.

Menjemur pakaian adalah hal wajib yang mesti kita lakukan setelah kita mencucinya. Hati berangsur-angsur lega karena melihat pakaian sudah tercuci bersih semua. Dengan bantuan sinar sang surya akhirnya pakaian kita kering dan siap diangkat. Sebagai manusia yang nalurinya tidak suka dengan hal jorok dan kotor, sudah tentu pakaian yang sudah diangkat tersebut dirapikan, dilipat dan diamankan di tempat yang bersih agar bisa dikenakan. Sulit dipercaya jika ada yang rela menyimpan sembarangan pakaian yang sudah dicuci di tempat kotor hingga mau ambil resiko capek dua kali.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun