Manusia muncul sebagai individu yang membantu satu sama lainnya, mereka berbeda, tetapi saling melengkapi. Itulah tujuan dari Dareka No Tameni, Dareka No Tameni hadir sebagai sebuah project pada tahun 2011 atas bencana gempa bumi juga tsunami yang menimpa Jepang, tepatnya di Tohoku. Dareka No Tameni atau yang berarti “What Can I Do For Someone?” mengingatkan Jepang, jika mereka, dalam fase yang paling menghancurkan pun, harus bisa membantu satu sama lainnya. AKB48 sebagai grup yang mencanangkan project ini, juga setia menemani Jepang dalam masa-masa susahnya, mereka berpindah dari satu area bencana ke area lainnya, perfektur ke perfektur, demi terciptanya satu kata, “apa yang bisa aku lakukan demi orang lain?”.