Bulan ini merupakan bulan yang istimewa, mengapa? tanggal 14 Agustus adalah hari jadi provinsi Bali yang ke-57 dan 17 Agustus adalah HUT RI ke-70. Bali Fiesta 2015 merupakan event pertama di Bali untuk memperingati dua hari istimewa tersebut dengan mengusung tema “Menguatkan Karya untuk Berbagi pada Negeri” . Selain dalam rangka HUT RI dan Provinsi Bali, kegiatan ini juga untuk merayakan Ulang Tahun Sarana Dewata yang ke-20 sebagai rasa syukur selama 20 tahun melayani masyarakat di Bali. Berbagai kegiatan yang digelar mulai dari olah raga, pentas seni dan budaya, berbagai lomba, gelaran aneka kuliner, serta santuan pada veteran perang dan penyandang disabilitas. Di tengah hiruk pikuknya pemberitaan tentang bangsa ini, di tengah kekacauan ekonomi, politik, dan berbagai kejadian "mengerikan" yang di ekspos media, konflik antar kampung, suku dan agama, Bali Fiesta bisa jadi media refreshing dan ajang untuk mempererat tali persaudaraan dalam menjaga harmoni terutama di Bali. Dan yang utama untuk membangkitkan semangat nasionalisme dan rasa kepekaan dalam menjaga nilai-nilai budaya di Bali.
KEMBALI KE ARTIKEL