Mohon tunggu...
KOMENTAR
Travel Story

5 Tempat yang Wajib Dikunjungi di Pulau Dewata

8 Oktober 2013   12:10 Diperbarui: 24 Juni 2015   06:50 560 3

Bali atau yang biasa disebut pulau dewata sudah tak asing lagi akan keindahan alamnya, bukan saja di indonesia tapi juga diseluruh dunia keindahan alam bali banyak menarik perhatian orang , selain alam, pulau yang juga dijuluki pulau seribu pura ini punya daya tarik lain yaitu kebudayaan yang masih kental,masyarakat bali sangat menjunjung tinggi nilai budaya  seperti yang terlihat dari bangunan penduduk sekitar yang memakai rumah adat bali,daya tarik yang luar biasa itu telah menarik ribuan pengunjung tiap tahunya.

Berikut beberapa objek wisata di bali yang wajib untuk dikunjungi

1.Pantai kuta

Dengan pasir putih nya yang bersih, ombak yang tinggi yang banyak dipakai para peselancar untuk surfing,  serta sangat indah untuk menikmati sunset di sore hari,pantai kuta berhasil menjadi pusat pariwisata di bali,   pantai yang terletak di kabupaten badung ini banyak disukai wisawatawan mancanegara karena memiliki cuaca yang panas sehingga sangat cocok untuk berjemur  di bibir pantai, bagi anda yang akan pergi ke bali khususnya pantai kuta sebaiknya menyiapkan sunblock agar kulit tidak menjadi gelap.

Dibagian depan area pantai kuta terdapat beach walk,  Berderet bar dan clup mewah di sepanjang pantai, tempat yang asyik untuk wisatawan berkumpul. Menikmati udara pantai yang segar dengan ombak yang bagus,

2.Bedugul

Pesona pura yang berada di tengah danau ini juga wajib dikunjungi jika anda berlibur di bali, adalah pura ulun danu yang berada di tengah danau baratan bedugul , merupakan kawasan wisata yang berada di atas bukit dengan ketinggian kurang lebih 1200 dari permukaan laut, tak heran jika udara di bedugul sangat sejuk, selain danau wisata bedugul juga menawarkan keindahan pemandangan pegunungan , dan pura ulun danu yang berada di tengah danau baratan yang merupakan tempat pemujaan kepada sang hyang dewi danu sebagai pemberi kesuburan.

Kawasan wisata bedugul juga memberikan fasilitas penyewaan perahu bagi anda yang ingin menikmati suasana ditengah danau.

3.Tanah lot

Jika bedugul menawarkan pesona pura di tengah danau nya, maka tanah lot menawarkan pesona  pura diatas bukit batu besar di pinggir laut, kawasan wisata yang terletak di kabupaten tabanan bali ini juga sangat cocok digunakan untuk menikmati sunset di sore hari, dan menikmati ombak yang bagus.pura tanah lot sendiri merupakan tempat pemujaan dewa dewa penjaga laut. Bagi anda yang akan berlibur ke bali khususnya di tanah lot, pengunjung hanya diperbolehkan mengunjungi sampai di pelataran pura, dan bagi wanita yang sedang datang bulan tidak diizinkan untuk masuk.

Tapi jangan khawatir masih ada air suci wisatawan dapat mencuci muka atau anggota badan lainnya sambil membaca doa, konon, permohonan akan terkabulkan, dan ada juga ular suci wisatawan bisa memegang dan melihat sambil meletakkan uang receh para wisatawan juga bisa melakukan permohonan.

4.Garuda wisnu kencana

Garuda wisnu kencana atau orang orang biasa menyebutnya GWK adalah taman wisata sekaligus jendela seni bali, taman wisata yang terletak di kabupaten badung ini akan direncanakan  didirikan lenmark bali yakni patung dewa wisnu yang sedang menunggangi garuda, patung garuda wisnu kencana adalalah perwujudan modern sebuah kebudayaan dan tradisi kuno.

Fasilitas yang diberikan untuk wisatawan antara lain, anda bisa outbond, setiap harinya ada pemetasan harian kesenian bali seperti pementasan kecak, tarian bali,serta tari barong.

5.Museum perjuangan rakyat bali

Tempat terakhir yang wajib anda kunjungi jika berkunjung ke bali adalah museum perjuangan rakyat bali, terletak  di kawasan lapangan puputan, museum ini terbagi menjadi 3 lantai, lantai dasar adalah lantai pertama kali kita masuk gerbang, lantai kedua kita bisa melihat ikan ikan cantik di lantai ini, akan ada penjual makanan ikan yang bisa kita beli disini untuk member makan ikan, dan lantai ke 3 disini terdapat galeri lukisan yang berisikan sejarah rakyat bali ada juga biorama yang mengkisahkan berbagai kisah perjuangan rakyat bali,di bagian luar lantai ini kia bisa melihat keindahan kota dari atas ketinggian.

Ok gan segini dulu artikel saya, banyak sebetulnya tempat indah di bali, tapi kebetulan yang pernah saya kunjungi dan saya tahu hanya ini saja, hehe

Mohan maaf yee gan jika bahasanya kurang bagus (ga penulis banget), kata katanya ada yang salah, maklum baru pertama kali nulis, ok buat pembaca trimakasih banyak sudah baca artikel ini.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun