Mohon tunggu...
KOMENTAR
Ilmu Sosbud

Penerapan Prinsip Kepemimpinan Demokratis Eri Cahyadi dalam Mendukung Pemerintahan Surabaya Good Governance

23 Mei 2024   22:40 Diperbarui: 23 Mei 2024   22:40 75 0
 Artikel Jurnal ini bertujuan sebagai pemenuhan tugas pada salah satu mata kuliah Kepemimpinan .Pengertian dari kepemimpinan merupakan kemampuan seorang pemimpin dalam mengendalikan, memimpin, mempengaruhi pikiran anggota, baik perasaan maupun tingkah laku untuk mencapai tujuan bersama Gaya kepemimpinan demokratis adalah salah satu gaya kepemimpinan yang mengutamakan persamaan hak dan kewajiban, perlakuan yang sama, dan partisipasi kolektif dalam pengambilan keputusan. Pemimpin demokratis mengundang kontribusi dari anggota timnya, memberikan mereka ruang untuk berpendapat, dan memperhatikan masukan sebelum  membuat keputusan akhir. Semua orang bisa memimpin namun tidak semua memiliki kemauan untuk memimpin karena pada dasarnya an pada era sekarang banyak di temukan banyak orang yang berpotensi untuk menjadi pemimpin tetapi memilih untuk menjadi staf atau bagian dari kepemimpinan itu . Menjadi pemimpin adalah sebuah pilihan yang dapat dipilih oleh setiap individu. Pada era milenial , gen z dan alpha gen juga membutuhkan pemimpin yang berkualitas aktif dan mampu mengikuti perkembangan zama karena era sekarang Indonesia sudah memasuki era digital dan sudah banyak smart city di Indonesia , pemimpin pada era ini harus dapat terbuka dan menerapkan kepemimpinan yang good  government pada pemerintahan di Indonesia. Good governance sendiri adalah suatu konsep pemerintahan yang membangun dan menerapkan prinsip profesionalitas, demokrasi, transparansi, efisiensi, akuntabilitas, efektivitas, pelayanan prima, dan bisa diterima oleh seluruh masyarakat. Pada dasarnya, good governance adalah sistem atau peraturan yang mengatur hubungan antara pemegang saham, pengelola, kreditur, karyawan, pemerintah, serta pemangku kepentingan internal dan eksternal lain yang berkaitan satu sama lain.Good governance dapat diterapkan dalam berbagai konteks, seperti pemerintah, swasta, dan masyarakat. Di Indonesia, penerapan good governance dimulai sejak era reformasi, dan tertarik pada prinsip demokrasi dan pasar yang efisien, penghindaran salah alokasi dana investasi, dan pencegahan korupsi baik secara politik maupun administrative. tentunya menjadi pemimpin yang good governance harus memiliki prinsip dalam melaksanakan kepemimpinananya . keterkaitan antara Kepemimpinan demokratis dan good governance terkait dengan bagaimana pemerintah mengendalikan organisasi dan mengatur hubungan antara pemegang saham, pengelola, kreditur, karyawan, pemerintah, dan pemangku kepentingan lainnya. Kepemimpinan demokratis adalah gaya kepemimpinan yang mengutamakan partisipasi, transparansi, dan efektivitas dalam mencapai tujuan bersama.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun