Mohon tunggu...
KOMENTAR
Humaniora

Mengambil Alih Wewenang Allah?

11 April 2016   21:18 Diperbarui: 11 April 2016   21:28 41 0
Agama saya [read: ISLAM] memandang manusia sebagai makhluk biologis,psikologis dan sosial. Dan ketiga peranan tersebut sangat melekat pada diri manusia, bahkan menjadi simbol dalam membedakan manusia dengan makhluk ciptaan Allah SWT yang lain. Kita sebagai manusia tidak dituntut untuk terfokuskan pada satu sisi saja, Hanya terfokus pada urusan akhirat dan lalu hakikat kita didunia diabaikan begitu saja ? Tidak, itu sangat bertolak belakang dengan hakikat kita yang juga sebagai makhluk sosial yang memiliki hubungan dengan sesama [habluminannas]. Apakah memfokuskan pada urusan dunia adalah hal yang disalahkan ? Menurut saya tidak sepenuhnya hal tersebut dapat disalahkan, Allah menciptakan bumi [dunia] sebagai ladang manusia untuk mencari bekal abadi. Bagaimana cara mendapatkan bekal abadi tersebut ? Melalui implementasi dari diri kita dalam memanfaatkan kesempatan nafas yang diberikan Allah untuk mampu mengelola dunia sebagai ladang yang benar-benar memiliki progres positif untuk kehidupan setelah mati [KehidupaN abadi]. Segala sesuatu yang berkaitan dengan mengelola akan membutuhkan sebuah strategi. Nah, strategi inilah yang mampu memberikan arahan dan koridor kita sebagai manusia dalam mendapatkan bekal, yang tentunya berlandaskan pada Syari’at islam.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun