Mungkin jika kita membahas tentang antropologi, pertama kali kita akan berpapasan langsung dengan yang namanya kebudayaan. Karena antropologi pembahasannya tetap di dalam lingkup kebudayaan suatu daerah. Hal ini disebabkan karena adanya suatu keyakinan yang dianut oleh suatu daerah sehingga dapat dibawa dan disangkutpautkan kedalam suatu bentuk kebudayaan. Misalnya seperti halnya orang muslim yang mengadakan tasyakuran atas baru dibangunnya rumah sebagai tempat tinggal yang baru. Dalam konteks ini, mereka percaya sepenuhnya kepada tuhan bahwa dengan diadakannya tasyakuran tersebut bisa membuat rumah baru mereka terbebas dari berbagai macam musibah. Akan tetapi, tidak jarang dengan diterapkannya sistem kepercayaan dalam suatu kebudayaan bisa juga menimbulkan konflik antara suatu kebudayaan dengan kebudayaan lainnya yang diatas dasarkan kepada kepercayaan mereka masing-masing. Sehingga mereka meyakini bahwa kebudayaan mereka sendiri merasa lebih benar daripada kebudayaan lainnya.