Media sosial adalah sebuah platform berbasis internet yang dirancang untuk memungkinkan penggunanya berinteraksi, berbagi informasi, serta membangun hubungan sosial dalam berbagai bentuk yang lebih kompleks. Dengan kata lain, media sosial adalah sarana digital yang memfasilitasi komunikasi antara individu atau kelompok, baik dalam skala kecil maupun besar tanpa dibatasi jarak dan waktu. Istilah media sosial sendiri berasal dari dua kata, yaitu "media" yang berarti alat tau sarana, dan "sosial" yang merujuk pada hubungan antar individu dalam sebuah kelompok atau komunitas. Dalam konteks ini media sosial bukan hanya sekedar tempat untuk berbagi foto atau video, tetapi juga untuk menciptakan dan mengelola interaksi sosial yang lebih dinamis.
KEMBALI KE ARTIKEL