Mohon tunggu...
KOMENTAR
Pendidikan

Tips agar Mempunyai Intelektual dan Wawasan yang Luas

16 Februari 2024   06:40 Diperbarui: 16 Februari 2024   06:52 132 3
Semakin berkembangnya zaman ilmu pengetahuan juga ikut semakin menjadi kompleks. Ilmu pengetahuan menjadi berubah sesuai dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu agar kita dapat mengikuti perkembangan zaman tersebut. Berikut ini tips agar intelektual dan wawasan kita menjadi luas seiring perkembangan zaman...



1. Tidak boleh merasa puas dengan ilmu yang kita punya

Terkadang kita merasa diri kita sudah cukup pintar dalam bidang tertentu, sedangkan ilmu ataupun skill akan berubah menyesuaikan perkembangan zaman. Oleh karena itu perlu bagi kita untuk terus belajar hal baru agar ilmu kita tidak ketinggalan zaman.



2. Kritis terhadap ilmu baru

Jika terdapat ilmu baru yang kita ketahui sebaiknya kita bersikap kritis terhadap ilmu baru tersebut. Ilmu baru yang kita pelajari belum tentu benar atau dapat bermanfaat buat diri kita oleh karena itu perlu mengambil tindakan bijak dalam mempelajari hal baru.



3. Perbanyak membaca buku

Pepatah mengatakan buku merupakan jendela dunia. Jika kalian memiliki uang yang berlebih sebaiknya sisihkan uang kalian untuk membeli beberapa buku yang dapat meningkatkan skill ataupun pengetahuan kalian.



4. Mengikuti webinar atau podcast tentang ilmu pengetahuan

Era digital ini memudahkan kita untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dengan mudah. Jika kalian tidak mempunyai budget yang cukup untuk mengikuti seminar seseorang. Kalian bisa mendapatkan ilmu pengetahuan secara mudah dan gratis melalui internet seperti podcast yang ada di youtube dan aplikasi lainnya.

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun