Semarang (04-10-2022) (Kompasiana.com), Proses perkembangan anak menjadi hal yang sangat esensial untuk dipantau oleh setiap orang tua agar mengetahui bahwa anak tumbuh normal sesuai dengan fase perkembangannya. PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) sebagai salah satu lembaga pendidikan prasekolah memiliki manfaat yang sangat dalam perkembangan anak. Anak-anak di PAUD diajarkan pendidikan melalui pendekatan bermain dan belajar, hal tersebut sangat bermanfaat dalam memberikan stimulus pendidikan sesuai dengan tahapan perkembangan anak. Bersesuaian dengan hal tersebut,
American Academy of Pediatrics memberikan penjelasan bahwa perkembangan dan proses pembelajaran anak dipengaruhi oleh pendidikan dini yang berkualitas. Pembelajaran anak usia dini di PAUD tidak harus terus menerus dilakukan di dalam kelas akan tetapi pembelajaran juga dapat dilakukan di luar kelas melalui kegiatanÂ
Outing Class. Menurut bunda Risma, selaku guru PAUD Melati mengatakan "Outing Class merupakan salah satu metode pembelajaran yang interaktif yang dilakukan di luar kelas. Outing Class memiliki banyak manfaat seperti mengurangi kejenuhan dalam belajar di kelas, menambah wawasan dan pengetahuan akan lingkungan sekitar, meningkatkan minat belajar anak, dan sebagainya".
KEMBALI KE ARTIKEL