Mohon tunggu...
KOMENTAR
Healthy

My Covid-19 Survivor Stater Pack: Part 1, Minyak Angin Roll On

17 Maret 2022   05:35 Diperbarui: 17 Maret 2022   05:56 359 20
Sebelum membaca saya jelaskan jika artikel ini ditulis sesuai pengalaman pribadi saya sebagai Covid Survivor yang mungkin berbeda dengan para Survivor Covid lainnya. Semoga bermanfaat.

Salah satu kebiasan yang tidak bisa ditinggalkan setelah menjadi Covid Survivor adalah memiliki minyak angin, bukan handsanitizer seperti yang lain, toh sekarang handsanitizer tergantung di banyak tempat umum dan ada toilet untuk cuci tangan, diwastafelnya ya. Oalah mengenai minyak angin tenang saya menggunakan minyak angin roll on beraroma terapi, bukan minyak angin kemasan lain.

Apalah sebab yang menyenangkan saat mengunakan tipe roll on adalah tidak mudah tumpah. Hal yang paling menjengkelkan jika minyak angin, minyak kayu putih atau minyak wangi tumpah di tas dan mengenai dokumen penting, haduh apalagi jika kemudian tinta pada kertasnya luntur seperti maskara yang tidak waterfrof terkena hujan dan lumer di wajah, akan sangat beresiko.

Saya juga menggunakan minyak kayu putih sih tapi hanya standby di rumah lantaran setelah pengujian secara pribadi saat gejala longcovid menerpa badan yang rapuh ini saya merasa kurang cocok. Minyak kayu putih tersebut memang membantu menghangatkan badan, tapi berhubung intensitas yang perlu digunakan berkali kali, alhasil kulit jadi kering malah jadi belang, serasa sebagaian kulit kena kurap atau panu karena sekilas beda warna dan jika di sentuh terasa lembutnya beda, rasanya sungguh jadi tidak nyaman.

Saat itu beberapa hari setelah negatif Covid, pulang dirawat di RS Darurat Hotel Yasime Tangerang tahun lalu, Badan tidak dapat adaptasi dengan udara dingin apalagi tiupan angin, maka akan langsung batuk batuk. Batuk sangat tak tertahankan, hanya tenang saat leher udah di oles yang hangat. 

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun