Mohon tunggu...
KOMENTAR
Puisi

Dari Nadir

12 Maret 2022   10:11 Diperbarui: 12 Maret 2022   10:33 76 24
pada sebuah monumen di perbatasan
yang menjadikannya tugu untuk memberi tanda
pada sebuah monumen yang mengabarkan
yang menjadikannya prasatsi dengan aksara dan irama

dan titik titik bintang yang mebantuku melintasi hari tanpa sesat
dan matahari yang mengabarkan barat tanpa meninggalkan timur
dan bulan yang membuat ngengat menjadi jalang yang menhamba cahaya
dan pada kunang kunang yang berakting menjadi terang serasa pemilik malam
dan pada gelap yang melindungi semua tulah, memakan lelah dan semua yang pasrah
dan pada terang yang membawa luka, membawa duka dan rasa bersalah juga pengharapan

di titik ini yang telah membangunkanku
di titik ini yang memacu hari hari dan malam malamku
di titik terendah dalam diri sendiri
di titik terendah di mana harus di mulai sendiri
di titik terendah yang mengajarkan ada ketinggian yang perlu diraih
di titik ternedah yang mengabarkan tidak perlu keras asal semua target laksana
di titik terendah yang memberikan perlindungan sekaligus pesakitan yang mmebuat ku tumbuh

suatu kali aku keluar dari titik terendah aku tak akan serakah
sautu kali aku bertahta pada ujung yang menjulang maka akan kuingat semesta

KEMBALI KE ARTIKEL


LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun